Internet of Things, Teknologi Masa Depan di Revolusi Industri 4.0

 

Internet of Things, Teknologi Masa Depan di Revolusi Industri 4.0


Ada banyak sekali perubahan yang terjadi seiring pergeseran ke era Revolusi Industri 4.0. Perubahan itu terutama terjadi pada cara-cara sebuah bisnis berjalan dan semakin kuatnya peran teknologi internet pada perkembangan bisnis.


Salah satu aspek yang paling banyak didiskusikan dalam lansekap perubahan bisnis adalah persoalan internet of things (IoT). Seperti diketahui, IoT merupakan perkembangan teknologi yang membuat berbagai perangkat, dari operasional hingga produksi, bisa terhubung ke internet. IoT sendiri bisa dikatakan sebagai enabler teknologi di perusahaan.

 

Internet of Things, Teknologi Masa Depan di Revolusi Industri 4.0

Keterhubungan itu telah membuka cara-cara baru yang lebih efisien dala pengelolaan bisnis. Misalnya dengan menyematkan IoT pada alat produksi perusahaan, maka pimpinan bisa mengawasi kinerja, keberadaan, atau tingkat utilitasnya. Dari data pengawasan itu kemudian bisa lahir berbagai keputusan-keputusan penting yang bakal berpengaruh besar.


Namun tentu saja memasang IoT saja tidak cukup. Ada hal lain yang mestinya berada di tengah; menjadi hub atau pusat bagi kinerja IoT serta pimpinan yang bertanggung jawab mengawasinya. Keberadaan hal ini penting, karena seiring bertambah besarnya skala perusahaan, maka variasi IoT yang diterapkan pun makin banyak. Pada posisi inilah akan dibutuhkan sebuah hub untuk memantau dan mengendalikan keseluruhan perangkat yang digunakan.

 

Mengendalikan Revolusi Industri di Perusahaan


Internet of Things, Teknologi Masa Depan di Revolusi Industri 4.0


 

Pada saat ini variasi IoT sendiri sudah cukup banyak, dan jika diterapkan seluruhnya bakal memberikan dampak signifikan. Dua contoh di antaranya adalah solusi Connected Cars dan berbagai komponen IoT khusus untuk layanan keuangan atau perbankan.


Pada Connected Cars, solusi IoT dipasangkan dengan aset atau produk yang berbentuk kendaraan. Bisa pada kendaraan roda empat seperti mobil, atau kendaraan roda dua seperti motor. Cara kerjanya adalah dengan memasang alat on-board diagnostic (OBD) pada kendaraan supaya kondisi mesin, yaitu bensin, odometer, beban mesin, serta baterai bisa dicatat dan dibaca oleh sistem. Selain itu alat ini juga bisa diatur untuk membaca lokasi, sampai perilaku mengemudi.


Perusahaan yang cocok menerapkan IoT tipe Connected Cars ini misalnya yang bergerak di bidang logistik. Caranya dengan memasang OBD pada seluruh kendaraan yang digunakan kurir, baik mobil atau motor. Ini membuat perusahaan bisa memantau setiap log atau catatan yang bisa dibaca oleh OBD agar membantu dalam mengoptimalkan operasional.

 

Internet of Things, Teknologi Masa Depan di Revolusi Industri 4.0

Jika selama ini ternyata kurir melalui jalur yang tidak efektif, atau jarak pengantarannya terlalu jauh. Maka hal itu akan terlihat dari pembacaan lokasi, bensin, serta odometer dari OBD. Pengambil keputusan perusahaan kemudian bisa mengubah strategi pengirimannya berdasarkan pengelompokan jarak sehingga semuanya lebih optimal.

 

Contoh tersebut baru salah satu aspek saja dari Connected Cars dan perusahaan logistik. Bayangkan ketika model bisnis lalu berkembang hingga merambah layanan pembayaran di tempat, yang memerlukan alat pemrosesan transaksi. Saat itu terjadi maka IoT yang dipakai juga bertambah. Semula hanya berupa OBD pada kendaraan, lalu ditambah lagi dengan aplikasi atau alat pemrosesan transaksi yang juga dilengkapi IoT pemantau.

 

Perkembangan usaha seperti ini bisa saja terjadi dalam Revolusi Industri 4.0, dan sebenarnya memiliki efek yang kurang baik, salah satunya persoalan penumpukan dan pengolahan data. Karena saking banyaknya alat yang memakai IoT, tentu Anda tidak lagi bisa memantaunya satu per satu sehingga data berpotensi menumpuk. Tapi efek buruk ini ada solusinya.

 

Anda sebenarnya bisa memasang sebuah hub atau wadah tempat pengolahan data dari berbagai peralatan IoT itu. Hub ini biasanya memiliki instrumen khusus yang bekerja secara otomatis, seperti menyortir data dan menampilkannya dalam bentuk grafis yang lebih mudah dibaca. Ada juga instrumen pengendali yang membuat perubahan konfigurasi IoT bisa Anda lakukan dari satu tempat saja, tanpa harus menyambanginya satu per satu.


Demikian ulasan Review Singkat tentang Internet of Things, Teknologi Masa Depan di Revolusi Industri 4.0!


Semoga bermanfaat. 


 Baca Juga Artikel Lainnya:

  1. 5 Cara Menghasilkan Uang dari Youtube! Jutaan Rupiah Menunggu!
  2. 5 Cara Rahasia Mendapatkan Jutaan Rupiah dari Tiktok
  3. 5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi
  4. 5 Situs Penghasil Uang Dari Internet 2022/2023 ter Update! 
  5. Pemanfaatan Sosial Media dalam Membangun Bisnis Digital 
  6. Tentang Industry 4.0 (Pengertian, Manfaat, dan Keuntungan) bagi Pebisnis!
  7. Tips Memilih Platform Internet of Things (IoT) & Mengoptimalkan Produktivitas!

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama