5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

 

5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

Bisnis di masa pandemi merupakan konsekuensi yang muncul setelah pandemi terjadi sejak tahun 2020 di Indonesia dan hingga tahun 2022 pandemi masih belum dapat diatasi sepenuhnya. Kondisi ini membuat masyarakat harus menjalani gaya hidup baru yang pasti berbeda dengan gaya hidup sebelumnya.

Tidak dapat dipungkiri bahwa pandemi berdampak besar pada dunia bisnis. Tidak sedikit perusahaan besar yang harus gulung tikar. Akibatnya, banyak pekerja harus menerima nasib kehilangan pekerjaannya.

Walaupun begitu, di tengah bencana yang melanda selalu ada secercah harapan. Dengan status pekerjaan yang di-PHK, mau tak mau mereka memutar otak dan mencari sumber pendapatan baru dengan menciptakan peluang usaha dan jenis usaha sendiri.

Apa Saja Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi?

1. Membuka Toko Online

5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

Jenis bisnis pertama di masa pandemi adalah membuka toko online. Menjalankan usaha di masa pandemi berupa toko online dapat mengurangi modal awal karena tidak memerlukan tempat untuk disewakan.

Barang yang dijual melalui toko online bisa sangat beragam, mulai dari kebutuhan sehari-hari seperti peralatan rumah tangga, makanan, pakaian, hingga alat kesehatan. Selain itu, karena menjalankan bisnisnya secara online, media promosi juga dapat dilakukan secara gratis melalui media sosial seperti Instagram, Facebook, dan Twitter.

2.  Menjadi Freelancer

5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

Bisnis jenis ini bisa Anda lakukan selama masa pandemi ini dari rumah bahkan sebelum era new normal berlangsung. Beberapa jenis keterampilan freelance yang cukup banyak dicari di era new normal ini adalah desainer grafis, penulis artikel, dan copywriter.

Hal ini tidak lepas dari semakin banyaknya pelaku bisnis online saat ini. Untuk memasarkan produknya, pelaku bisnis online tentunya membutuhkan packaging dan branding yang baik agar dapat menarik konsumen. Di situlah para pelaku jasa desain grafis bisa memetik keuntungan.

Branding produk yang menarik bisa dimulai dengan kemasan yang cantik, baik dari segi logo maupun kemasan produk. Sedangkan untuk memasarkan produk, akan dibutuhkan penulisan iklan yang tidak biasa.

3. Kuliner Buatan Sendiri

5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

Peluang bisnis di masa pandemi ini bukanlah hal baru dalam dunia bisnis, namun semakin berkembangnya era peluang bisnis kuliner bisa dilakukan dengan modal yang tidak begitu besar.

Bahkan peluang bisnis kuliner rumahan bisa menjadi alternatif bagi ibu rumah tangga yang menginginkan bisnis kuliner tanpa menyewa tempat. Selain itu, asah keterampilan memasak ibu rumah tangga yang menguntungkan.

Peluang bisnis kuliner tidak pernah mati, selama dilakukan dengan konsisten dan jujur. Selain itu, terbatasnya aktivitas di luar rumah bisa menjadi peluang Anda untuk menyajikan menu masakan yang bisa ditawarkan kepada orang-orang sehingga tidak perlu keluar rumah.

4. Jual Masker dan Produk Kesehatan

5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

Pandemi yang melanda dunia kini membuat kondisi kesehatan tubuh sangat memprihatinkan. Oleh karena itu, menjual alat pelindung kesehatan merupakan jenis bisnis di masa pandemi yang tidak boleh Anda sampingkan.

Alat pelindung kesehatan yang paling menonjol di tengah pandemi ialah masker. Hal ini dikarenakan protokol kesehatan yang berlaku, semua aktivitas di luar rumah setiap orang wajib menggunakan masker. Oleh karena itu, permintaan masker di pasar akan terus ada.

Selain masker, produk kesehatan lain dalam bisnis saat pandemi yang bisa Anda jual adalah sabun tangan, hand sanitizer, dan multivitamin.

5. Bisnis Jasa Pengiriman.

5 Ide Bisnis Paling Menguntungkan di Masa Pandemi

Usaha ini mampu bertahan dalam kondisi krisis akibat meningkatnya permintaan jasa pengiriman untuk memenuhi kebutuhan individu akan makanan dan barang konsumsi sehari-hari tanpa harus keluar rumah. Memang benar pandemi memberikan tantangan bagi berbagai pelaku bisnis, tetapi ada berbagai peluang yang bisa Anda manfaatkan.


Baca Juga Artikel Lainnya:

    1. 5 Cara Menghasilkan Uang dari Youtube! Jutaan Rupiah Menunggu! 
    2. 5 Cara Rahasia Mendapatkan Jutaan Rupiah dari Tiktok
    3. Tentang Industry 4.0 (Pengertian, Manfaat, dan Keuntungan) bagi Pebisnis! 
    4. Tips Memilih Platform Internet of Things (IoT) & Mengoptimalkan Produktivitas!
    5. Tentang Industry 4.0 (Pengertian, Manfaat, dan Keuntungan) bagi Pebisnis! 
    6. Tips Memilih Platform Internet of Things (IoT) & Mengoptimalkan Produktivitas!

    Posting Komentar

    Lebih baru Lebih lama